5 Ide Bisnis Peluang Usaha Modal 1 Juta Yang Paling Menjanjikan

peluang bisnis

Modal sedikit bukanlah menjadi penghalang atau penghambat seseorang untuk memulai sebuah bisnis, karena banyak orang yang beranggapan bahwa untuk memulai berbisnis itu harus memiliki modal yang besar.

Tapi pada kenyataannya anggapan tersebuat salah besar.

Memulai bisnis itu tidak harus dengan modal yang besar, cukup dengan modal 500rb sampai 1 juta kamu sudah bisa memulainya, dan bahkan bisa meraih untung hingga berlipat lipat ganda.

Nah, daripada kalian semua penasaran, lebih baik langsung simak saja ide peluang bisnis berikut ini.


5 Ide Bisnis Modal 1 Juta Dengan Untung Berjuta-Juta Yang Perlu Kamu Coba




1. Bisnis Katering

bisnis katering

Kamu pandai memasak? Manfaatkan keahlian tersebut untuk menghasilkan pundi-pundi keuntungan untuk Anda, karena tak semua bisa memasak.

Anda bisa menawarkan menu makanan sehat dengan paket sarapan, makan siang, dan malam.

Usahakan setiap hari sajikan menu yang berbeda agar pembeli tidak bosan.

Selain rasa, kebersihan dan pelayanan pun juga harus dijaga.


2. Bisnis Kerajinan Tangan

bisnis kerajinan tangan

Jika kamu punya keahlian dalam membuat kerajinan tangan atau hobi membuat kerajinan tangan. Maka, keterampilan ini bisa dimanfaatkan untuk menambah penghasilan kamu lho.

Kamu bisa menjual berbagai macam kreasi seperti anyaman gelang, scrab book, tas kanvas dan lain-lain sebagainya.

Barang buatan tangan Anda tersebut bisa dijual dengan harga yang sesuai lho.

Jika Anda membutuhkan inspirasi, Anda bisa menonton video tutorial membuat kerajinan tangan di YouTube dan situs media berbagi lainnya.

Ada banyak video menarik untuk membuat barang handmade yang unik yang tidak dijual di pasaran.


3. Bisnis Jual Beli Barang Bekas

bisnis barang bekas

Kata siapa barang bekas tidak berguna? Dengan Menjual barang bekas adalah salah satu peluang usaha yang cukup menguntungkan, lho!

Anda bisa juga menjual barang bekas pribadi yang masih layak pakai seperti pakaian, tas dan barang lainnya.

Daripada dibiarkan begitu saja di dalam gudang, maka lebih baik Anda memanfaatkan barang bekas yang masih berharga untuk berbisnis.


4. Bisnis Cemilan

bisnis cemilan

Bisnis cemilan merupakan salah satu bisnis menguntungkan yang dapat Anda mulai dengan modal sedikit dan banyak dicari orang-orang.

Karena hampir semua orang sering membeli cemilan untuk dimakan dikala waktu santai.

Salah satu cemilan yang paling banyak dicari contohnya, keripik singkong, keripik pisang, makaroni, kacang dan masih banyak lagi.

Anda bisa membuatnya sendiri atau mengambil dari produsen untuk dijual kembali

Cara pemasaran juga gampang, tawarkan keteman-teman kantor Anda atau jualan secara online. Buatlah kemasan dan desain logo yang unik, ini untuk menarik minat pembeli.


5. Bisnis Pre-Order

bisnis pre-order

Dengan bisnis pre-order ini Anda tidak perlu mengeluarkan modal dulu.

Ketika pesanan datang, si pembeli diwajibkan untuk bayar terlebih dahulu, karena dalam batas waktu yang telah ditentukan barang yang dipesan baru dikirimkan ke pihak pembeli.

Kemudian, tugas Anda tinggal mencari pembeli.

Anda bisa mempromosikannya di media sosial dan forum internet. Percayalah, jika desainnya bagus, pasti akan ada orang yang tertarik.



Akhir Kata

Itulah 5 Ide Bisnis Peluang Usaha Yang Bisa Anda Coba, Semoga dengan memulai salah satu bisnis tersebut anda bisa meraup keuntungan yang besar dan berlipat-lipat ganda.